Arsip Blog

Cara Aman Ketika Belanja Online

Bagi sebagian orang terutama bagi yang tinggal di kota metropolitan kegiatan belanja adalah sebuah kebutuhan. Tak heran bila kegiatan tersebut sangatlah digandrungi terutama bagi kalangan kaum hawa. Mengujungi pusat perbelanjaan atau mall seminggu sekali, mengitari toko demi toko yang terdapat di mall atau pusat perbelanjaan, membeli berbagai barang, bagi beberapa orang merupakan kesenangan tersendiri. Kebiasaan konsumtif masyarakat tersebut ditangkap dengan baik oleh para developer property dengan membangun pusat perbalnjaan sebanyak-banyaknya.

Pembangunan pusat perbelanjaan secara besar-besaran bukan hanya terjadi di dunia nyata saja, di dunia maya pun pusat perbelanjaan terus menjamur dari waktu ke waktu. Bila pusat perbelanjaan di dunia nyata disebut mall beda halnya dengan usat perbelanjaan di dunia maya, tempat berbelanja di dunia maya lebih sering disebut toko online, e-commerce, online store atau online shop. Kehadiran toko online di zaman internet seperti saat ini membuat kegiatan belanja semakin mudah saja karena tidak perlu bagi kita untuk keluar rumah. Cukup dengan sambungan internet dan perangkat teknologi seperti komputer jinjing, komputer pribadi, atau smartphone, kita bisa berbelanja.

Belanja dimana saja, kapan saja dan dari mana saja ? Belanja dari rumah, kantor, sekolah atau temoat arisan? Ya teknologi internet telah membuat semua hal menjadi mudah. Termasuk dalam belanja online. Cukup tiduran dan duduk dengan megakses internet dan dengan satu klik dari mouse, Anda sudah dapat membeli produk atau jasa yang Anda inginkan.

Salah satu situs belanja online terlengkap, teraman dan terbesar yang menjual beragam jenis barang adalah blanja.com. Di situs tersebut Anda dapat menemukan beragam jenis produk, mulai dari baju, sepatu, barang-barang pokok, hingga sepeda motor.

Berbelanja lewat internet peminatnya terus bertambah, dan dengan semakin mudahnya akses internet yang tersedia dari hari ke hari, tidaklah heran jika pelaku belanja secara online akan terus menanjak. Tetapi sebagaimana semua tren lainnya, berbelanja online pun mempunyai sisi gelapnya tersendiri sehingga perlu kewaspaan juga saat bertransaksi, dan inilah yang harus Anda waspadai.

1. Periksa terlebih dahulu apakah situs jual beli tempat Anda akan berbelanja tersebut benar-benar aman dan terpercaya. Sudah banyak orang yang tertipu karena ternyata situs tempat mereka membeli itu palsu, yaitu dengan memalsukan url nya. Jadi pastikan terus bahwa URL yang Anda akses adalah benar. 


2. Baca tentang term and condition atau peraturan dari situs belanja tersebut secara teliti. Tinggalkan saja jika situs tersebut menyatakan bahwa mereka berhak memberikan data pribadi pelanggannya pada pihak lain. Karena situs belanja yang asli akan selalu menjaga kerahasian data pelnggannya

3. Salah satu resiko saat membeli barang secara online adalah tidak dapat melihat fisiknya secara langsung, jadi cermatilah kebijakan situs dalam pengembalian barang, tanyakan apakah bisa mengembalikan barang cacat atau mendapat ganti rugi.
4. Jangan tergiur dengan tawaran barang berharga murah dari email-email yang mungkin masuk di social media atau email inbox Anda. Selalu belanja langsung dari situs terpercaya untuk mencegah terjadinya penipuan.
5. Selalu perhatikan URL atau alamat situs tersebut saat hendak memasukkan data diri. Jika menggunakan “https” atau “shttp” dan ada tanda gemboknya, itu berarti situs tersebut sudah di enkripsi sehingga lebih aman untuk belanja online.
6. Terakhir simpan bukti transfer atau transaksi yang sudah Anda lakukan, agar jika sewaktu-waktu terjadi masalah, Anda dapat menunjukkannya sebagai bukti.

Selain pencegahan diatas, Anda juga dapat melakukan belanja online di Shopious,com. Shopious.com merupakan Platform direktori toko online yang menawarkan jalan keluar untuk mereka para pelaku bisnis online yang memang gemar berjualan di social media. Berbeda dengan platform ecommerce lainnya yang ada, Shopious.com menawarkan layanan untuk mengiklankan produk para netizen ini, dan mendisplay produk-produk toko online mereka di website Shopious.com. Shopious bukan hanya diperunatukan untuk pemilik toko online di sosial media saja, bagi para pelaku start up yang baru membuka toko online juga dapat turut bergabung di platform tersebut. Tujuannya tentu untuk memperluas market share atau jangkauan pasar serta mempermudah mereka dalam memperkenalkan produk dan toko baru mereka.


Untuk menggunaka layanan dengan leluasa, Shopious menerapkan sistem registrasi berbayar. Selain itu tim shopious juga akan melakukan interview terlebih dahulu sebelum memasukan produk - produk penjual ke laman situs web mereka. Hal ini dilakukan untuk memverifikasi, melindungi pembeli dari tindak penipuan serta memastikan bahwa toko online yang bergabung di Shopious merupakan toko online yang terpercaya dan dapat dipertanggung jawabkan. Sehingga Shopious.com sendiri tidak ragu untuk menjamin bahwa toko online yang ada di situs mereka adalah toko online yang terpercaya, dengan kualitas produk yang baik serta terjamin.

Metode berbayar yang diterapkan oleh Shopious.com juga nampaknya tidak terlalu menjadi beban bagi para penjual. Karena jika si penjual memang serius dalam menggeluti dunia bisnis online, maka mengeluarkan uang dengan jumlah yang sedikit tidak akan ragu demi mendapatkan keuntungan yang lebih besar. Selain itu, metode yang diterapkan oleh pihak Shopious juga terbukti mampu mengurangi oknum-oknum penipu, yang kerap kali berlenggang di platform gratisan. Hal tersebut dibuktikan dengan telah bergabungnya ribuan penjual toko online di platform tersebut dengan lebih dari 10.000 produk yang dipajang di Shopious.com.

Kesimpulannya saat melakukan Anda melakukan belanja online, prevent atau pencegahan awal untuk menghidari terjadinya tindak kejahatan terhadap diri Anda ada di tangan Anda sendiri. Selalu pastikan bahwa anti virus di komputer Anda selalu up to date agar dapat mencegah dan mendeteksi malware dan spyware yang hendak menginfeksi komputer. Dan terakhir jangan pernah matikan firewall di komputer Anda agar data yang terdapat di komupter tetap terjaga. Selalu berhati-hatilah dalam memilih tempat belanja. Wapadalah waspadalah :D


Bagikan :




1 komentar:

Anonim mengatakan...

Halo,
Perkenalkan, Nama saya Wenny
Saya adalah development dari ForexMart, Kami melihat website anda dan kami ingin mendiskusikan kerjasama kemitraan dengan Anda. 
Boleh saya minta kontaknya untuk menjelaskan lebih lanjut atau anda bisa langsung menghubungi saya ke wenny@forexmart.com, terimakasih

Posting Komentar

Berita Tekno Terbaru

Berita Tekno Terbaru
it-jurnal.com

review Film Terbaik

Cloud Service Provider

About Us -|- Contact Us- | -Disclaimer-| -Daftar ISI