Anda sedang mengaudit laporan keuangan bapak iyan, seorang kontraktor independen. semua gaji pegawai dibayar secara tunai karena bapak iyan percaya hal ini akan mengurangi pengeluaran pegawai dan pegawai menyukai hal tersebut.
Pada saat
mengaudit anda menemukan sekitar Rp1.850.000 dari Rp 2.000.000 kas kecil
merupakan gaji yang belum diambil. Penelaahan lebih jauh menunjukkan bahwa
bapak bobby menggunakan prosedur untuk membukukan gaji yang belum diambil
sebagai kas kecil agar uang tersebut dapat digunakan untuk pengeluaran. Saat
gaji diambil oleh seseorang, maka uang tersebut diambil dari dana kas kecil.
Bapak iyan menjelaskan bahwa prosedur ini mengurangi jumlah cek yang
dikeluarkan untuk mencairkan kas kecil dan memberikan tanggungjawab semua kas ditangan pada satu orang yang juga
memegang kas kecil untuk mendistribusikan pembayaran gaji.
a.
Apakah sistem bapak iyan telah menerapkan pengendalian
internal yang sesuai untuk gaji yang belum diambil? Jelaskan!
b.
Karena bapak iyan sangat ingin membayar gaji dengan
uang tunai. Prosedur apa yang akan anda sarankan untuk membuat pengendalian
internal yang baik atas gaji yang belum diambil?
Jawab
a.
Sistem yang diterapkan oleh bapak iyan tidak sesuai,
dikarenakan dana kas kecil dibentuk dengan jumlah uang yang cukup untuk
keperluan-keperluan pengeluaran kas yang jmlahnya kecil selama satu bulan.
Misalnya biaya fotocopy, biaya konsumsi, biaya rapat dll. Sedangkan gaji
sifatnya adalah beban yang secara langsung akan mengurangi kas.
b.
Sebaiknya untuk pembayaran gaji diambil dari kas.
Dengan pencatatan Biaya gaji terhadap hutang gaji. Jika nanti gaji akan diambil
maka pencatatan menjadi Hutang gaji terhadap kas.
Kasus Audit SDM
PT ALFASOFT Tbk
adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa internet yang menyewakan
bandwith kepada publik. Perusahaan ini mempunyai 200 staff. Struktur organisasi
perusahaan ini terdiri dari Top Management yaitu President Director, Internal
Audit Director dan Purchasing Director. Sedangkan Management Operasional
terdiri dari Technical Director, Financial and Administration Direction
Director, Marketing Director, HRD Director dan R&D Director.
Perusahaan tersebut merupakan
perusahaan milik keluarga sehingga untuk pergantian posisi jabatan dalam kurun
waktu yang cukup lama atau dapat dikatakan jarang sekali terjadi perubahan
posisi jabatan. Selain itu pada bagian Top Management dan Management Operasional
terdapat beberapa jabatan yang kurang sesuai dengan latar belakang pendidikan.
Tapi meskipun demikian perusahaan tetap memasang jabatan tersebut karena rasa
kekeluargaan.
Pelaksanaan audit
SDM dilaksanakan oleh pihak intern perusahaan karena dianggap lebih mengetahui
organisasi dan berada dalam suatu posisi yang lebih baik untuk menentukan aspek
yang memerlukan penilaian pihak dalam juga tampaknya lebih kecil dipandang
sebagai suatu ancaman untuk organisasi yang diaudit.
Di lain pihak saat ini perusahaan
mengalami permasalahan, yaitu minat investor yang semakin berkurang dari tahun
ke tahun, sehingga mengalami banyak kemunduran. Pertanyaan:
1.
Menurut anda, faktor apa yang menyebabkan masalah
tersebut?
2.
Tindakan apa yang seharusnya dilakukan perusahaan untuk
menyelesaikan masalah tersebut agar perusahaan dapat menjadi perusahaan yang
kompetitif?
Bagikan :
0 komentar:
Posting Komentar